PANCA MORAL
LEMBAGA GERAKAN PANDAWA BERTUAH
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Gerakan Pandawa Bertuah (radar), mengajak dan mewajibkan seluruh jajaran Pengurus dan Anggota. Mari laksanakan Motto, Visi, Misi, Tujuan dan sasaran Lembaga Gerakan Pandawa Bertuah dengan berpegang teguh pada 5 (lima) prinsip moral, yaitu:
1. BERRBUAT DENGAN KETULUSAN HATI
Kerjakanlah segala sesuatu dengan ketulusan dan keiklasan, dasari dengan semangat dan kerja keras, sebab pekerjaan yang landasi ketulusan pasti berkah dan bagian dari ibadah kita kepada Tuhan Yang Maha Esa. Senantiasa hindari dan jauhi hati kita dari kebohongan. Bersihkan hati kita dari segala rasa egoisme, iri, dengki, syirik, soudzon dan fitnah. Karena semua itu merupakan perbuatan yang dilarang oleh agama manapun. Hilangkan sifat angkuh dan kesombongan, tanamkan rasa saling menghargai dan menghormati satu sama lain diantara kita;
2. BERPENAMPILAN YANG PANTAS
Busana mempunyai makna bahwa, pakaian memiliki peranan penting bagi seseorang, orang dengan busana atau pakaian rapih tentunya menaikkan martabatnya. Dengan kata lain, busana atau pakaian secara fisik mencerminkan siapa diri kita sebenarnya. Berpenampilan menarik adalah salah satu kunci sukses dalam bekerja. Agar terlihat pantas dan serasi di muka umum, maka busana yang kita kenakan harus sesuai dengan keperluan dan kepentingan;
3. BERUCAP DAN BERTANGGUNG JAWAB
Jujurlah apa adanya, katakan yang benar, kalau memang itu benar. Katakan salah, kalau memang itu salah. Walaupun langit akan runtuh, kejujuran dan kebenaran harus ditegakkan. Kita harus benar-benar mempertimbangkan secara cermat akibat yang dapat ditimbulkan oleh ucapan kita, bila mengatakan sesuatu hendaknya dilandasi alasan atau dasar yang akurat sampaikan sesuatu dengan jujur dan bertanggung jawab (tidak berbohong);
4. TINDAKAN DAN PERBUATAN
“Bergiat terancang, Berlaku ternilai”. bekerja selalu dimulai dengan rencana (Management plan) yang jelas dan terarah. dan bertindaklah selalu dengan perhitungan yang terukur, lakukan segala sesuatu melalui deskriptif dan disiplin ilmu, sebab semua prilaku dan perbuatan kita itulah yang dinilai, bukan sekedar penampilan dan tampang, ataupun gagah-gagahan. Senantiasalah berperilaku sopan, santun, jujur, ramah, tertib, bersahaja dan tidak emosional / tempramental, tunjukkanlah sikap yang baik untuk dapat dijadikan suri-tauladan bagi keluarga dan orang lain di sekitar kita;
5. INTROSPEKSI DAN REFLEKSI DIRI
Senantiasa selalu mawas diri, mengkritisi diri kita sendiri, evaluasi diri kita, dan memberikan nilai-nilai terhadap HATI, PENAMPILAN, UCAPAN dan semua TINDAKAN serta PERILAKU kita. Sudah pantaskah kita menjadi suri-tauladan bagi keluarga dan orang lain di sekitar kita, dan Anggota Lembaga Gerakan Pandawa Bertuah, melihat kembali hal-hal yang pernah Anda lakukan di masa lalu sekaligus merefleksikan kehidupan saat ini.
Tertanda,
HERTIN ARMANSYAH
Ketua Umum